R27mUISKY8MAeCpFpAtsSpjGWGukfoZYVKEfkHA4

25 Tempat Wisata Terkenal di Bandung

Bandung, ibukota dari Jawa Barat ini sudah tidak diragukan lagi soal pariwisatanya. Wisata yang lengkap, dari wisata kota hingga wisata alam tersedia di Bandung. Bandung sohor dengan wisata-wisata yang keren dan sering dijadikan kiblat oleh pariwisata di daerah lain. Wisata-wisata di Bandung selalu menjadi pelopor wisata-wisata baru yang inovatif serta beda dari yang lain.

Sama seperti kulinernya, dari tahun ke tahun wisata di Bandung semakin banyak saja. Sampai-sampai tidak akan cukup waktu 1 minggu untuk mengelilingi seluruh wisata yang ada di Bandung. Dari wisata anak-anak, orang tua, sampai tujuan wisata di Bandung paling kekinian untuk para anak muda atau milenial. Salah satu yang terlengkap dan terfavorit di Bandung adalah wisata-wisata alam di Lembang. Selain itu wisata-wisata di Ciwidey dan pusat kota Bandung.

Berikut list wisata Bandung yang paling terkenal baik yang baru maupun yang lama tetapi tidak tergerus jaman. Wisata-wisata tersebut tetap eksis dan menjadi icon daripada kumpulan wisata di Bandung sampai saat ini.

1. The Lodge Maribaya Bandung, Si Pelopor Wisata Spot Foto

Wisata yang berada di Lembang ini menjadi salah satu wisata yang selalu ramai dikunjungi di Bandung. Tempat ini seringkali menjadi destinasi wajib bagi siapa saja yang ke Bandung untuk berwisata. Lokasinya berada di Jalan Maribaya No. 149/252 RT. 03 / RW. 15 Babakan, Gentong, Cibodas, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391.

Disini para pengunjung bisa berfoto di berbagai wahana dan fasilitas yang disediakan oleh pengelola. Seperti ayunan langit, balon udara, sepeda gantung, dll. Spot-spot foto seperti ini sekarang menjamur dimana-mana. Diberbagai daerah atau kota pasti ada wisata serupa, dan Maribaya lah salah satu pelopornya.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: pesona.travel

Tiket masuk ke The Lodge Maribaya adalah Rp. 20.000,- (weekday), Rp. 25.000,- (weekend) dan Rp. 35.000 (hari libur nasional). Sedangkan untuk tiket wahana bervariasi, rata-rata 15-20K/wahana.

2. Amazing Art World, Museum Ilusi Mata di Bandung

Tempat wisata Bandung yang satu ini menawarkan permainan imajinasi bagi para pengunjung. Yaitu lukisan-lukisan dengan konsep trick-eye atau ilusi mata. Jika sudut pengambilan gambar tepat, seolah-olah seperti berada di tempat yang tidak masuk akal tapi terlihat nyata. Seperti di puncak monas, di genggaman kingkong, di jembatan kayu di atas kawah gunung berapi, dll.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: hargatiket.net

Tempat wisata yang baru dibuka tahun 2017 ini berlokasi di Jl. Dr. Setiabudi No.293-295, Isola, Kec. Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat 40154, tepatnya di jalan menuju lembang. Tiket masuknya adalah Rp. 55.000,- (weekday), Rp. 75.000,- (weekend & libur nasional). Sedangkan untuk anak dibawah 4 tahun free alias gratis.

3. Forest Walk Babakan Siliwangi, Hutan Kota Bandung

Forest Walk Baksil (Babakan Siliwangi) ialah tempat wisata baru yang digagas oleh gubernur Jawa Barat yakni kang Emil atau Ridwan Kamil. Selain dijadikan tempat rekreasi, hutan kota Baksil juga tentu sebagai paru-paru kota Bandung. Kawasan hutan kota ini menempati area seluas 3,8 hektar.

Pemandangan yang hijau dan asri dari Forest Walk Baksil ini menjadi daya tarik para pengunjung. Selain itu daya tarik utamanya adalah Jembatan Gantung nya. Jembatan gantung yang terbuat dari rangka besi sepanjang 2.3 Km, ketinggian 2 meter dari permukaan atas tanah dan lebar lintasan 1.5 meter serta pagar setinggi 1 meter. Forest Walk Baksil konon dinobatkan sebagai Forest Walk terpanjang di Asia Tenggara.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: tvberita.co.id

Alamat Forest Walk Babakan Siliwangi di Jalan Tamansari No.73, Lb. Siliwangi, Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132. Untuk masuknya free alias gratis.

4. Sendang Geulis Kahuripan, Telaga Mata Air Indah di Bandung

Tempat wisata yang satu ini mungkin masih cukup asing di telinga teman-teman traveler. Ya, Sendang Geulis Kahuripan merupakan wisata baru yang sedang di kembangkan. Tempat wisata yang berada di Bandung Barat atau sekitar lembang ini memiliki keunikan tersendiri, yang belum banyak orang yang tau. Lokasinya tepatnya berada di Kampung Cilangkop, Desa Ganjarsari, Kecamatan Cikalong wetan, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: inionline.id

Sendang Geulis kahuripan mempunyai arti danau ditengah pegunungan yang memberikan kehidupan. Dilihat dari maknanya tidak terlalu berlebihan. Faktanya, masyarakat sekitar memang bergantung kepada sumber mata air ini. Mitos pun berkembang mengenai Mata Air Sindang Geulis. Konon mata air ini sangat berkhasiat untuk kecantikan kulit wanita. Tiket masuknya sangat terjangkau, yakni hanya Rp. 10.000,- saja.

Baca Juga: Daftar Kuliner Khas Bandung Paling Terkenal Untuk Oleh-Oleh

5. Wisata Grafika Cikole Bandung, Outbond di Hutan Pinus

Wisata yang satu ini tidak kalah menarik dan menjadi deretan wisata terkenal di Bandung. Beragam kegiatan seru bisa dilakukan di Grafika Cikole. Mulai dari Outbond, Flying Fox, Paintball, dll. Dibawah teduhnya pohon pinus dan sejuknya udara di lembang, membuat kegiatan lebih nyaman dan asik. Lokasinya berada tidak jauh dari Tangkuban Perahu, yaitu di jalan Raya Tangkuban Perahu km 8. Desa Cikole, Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: travelingyuk.com

Untuk tiket masuk Grafika Cikole hanya Rp. 15.000,-/orang, hanya saja belum termasuk tambahan tiket wahana / fasilitas.

6. Bandung Treetop Adventure Park, Wisata Adrenalin di Bandung

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: airpaz.com

Hampir sama konsepnya dengan Grafika Cikole, di Bandung Treetop Adventure Park juga menawarkan fasilitas atau wahana yang menantang dan edukasi anak. Seperti outbond, circuit dan lain-lain. Dengan nuansa yang hampir mirip, karena sama-sama berlokasi di Lembang. Yaitu tepatnya di Jalan Tangkuban Perahu KM 28, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391.

Tiket masuk Bandung Treetop Adventure Park yaitu Rp. 25.000,- untuk tiket gerbang. Sedangkan untuk tiket wahana Rp. 140.000,- (anak-anak), Rp. 200.000,- (dewasa), dan ada juga paket hemat keluarga yaitu Rp. 540.000,- (2 anak & 2 dewasa). Harga tersebut sudah termasuk bermain 150 menit akses ke semua 8 tingkat sirkuit (88 tantangan, 24 flying fox), peralatan keselamatan Standar keselamatan Eropa (EN 15567-1), instruktur profesional dan asuransi.

7. Floating Market Lembang, Pasar Apung di Bandung

Floating market lembang merupakan salah satu destinasi favorit Bandung. Para wisatawan pasti memasukannya ke dalam list saat ke Bandung. Di floating market lembang pengunjung bisa berjalan-jalan menikmati indahnya pemandangan sekitar, sembari mencoba beragam kuliner lezat yang ditawarkan para penjaja dia atas kapal.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: traveloka.com

Lokasi tempat wisata ini berada di Lembang tepatnya di Jl. Grand Hotel No.33E, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391. Tiket masuknya cukup terjangkau, yaitu Rp. 15.000/orang (Weekdays) | Rp. 20.000/orang (Weekend). Dan tiket masuk pun bisa ditukar dengan welcome drink.

8. Farmhouse Susu Lembang, Kebun Ternak Eropa di Bandung

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: nativeindonesia.com

Selanjutnya, wisata baru dan destinasi wisata di Bandung yang sedang hits adalah Farm House Susu Lembang. Dengan mengusung konsep desain eropa, farm house seperti perkebunan dan peternakan eropa. Disana juga menyediakan beragam spot foto menarik untuk para pengunjung. Pantai saja wisata yang baru ini dengan mudah menyedot wisatawan, karena keunikannya. Di Farm House juga banyak hewan-hewan yang dipamerkan untuk mengedukasi anak-akan seperti domba, sapi, kelinci, burung-burung, hingga hewan melata seperti iguana. Pengunjung pun bisa berfoto dengan hewan-hewan tersebut.

Harga tiket masuk nya yaitu Rp 25.000,- tetapi bisa ditukar dengan welcome drink berupa susu murni. Lokasi tempat wisata ini masih berada di Lembang, dan menjadi salah satu dari deretan wisata Lembang. Yaitu tepatnya berada di Jl. Raya Lembang No.108, Gudangkahuripan, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391.

9. De Ranch Lembang, Wisata Ala Koboy di Bandung

Destinasi wisata yang satu ini memberi kesempatan pada pengunjung untuk berkeliling naik kuda, sembari mengenakan kostum koboi lengkap. Wah keren kan? Impian menjadi koboy ketika anak-anak bisa diwijudkan sejenak di D'ranch Lembang.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: tripadvisor.com

Tiket masuk kawasan D'ranch Lembang yaitu Rp 15.000,- dan bisa ditukar dengan minuman selamat datang berupa susu murni juga. Sedangkan untuk menikmati wahana-wahana seperti berkuda tadi harus membayar lagi secara terpisah. Tiket wahana bervariasi, rata-rata 15-40K. De Ranch Lembang berlokasi di Jl. Maribaya No.17, Kayuambon, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391.

Baca Juga: List Terbaru Tempat Wisata Populer di Sukabumi, Jawa Barat

10. Curug Maribaya, Air Terjun Cantik di Bandung

Curug Maribaya merupakan salah satu wisata alam yang menawan di Bandung. Berupa air terjun yang sangat cantik, yang berlokasi di Kampung Cikondang Lamajang Pangalengan, Cibodas, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: wisatajoss.com

Harga tiket masuk Curug Maribaya adalah Rp. 25.000,- (weekday) dan Rp.35.000,- (weekend).

11. Taman Lembah Dewata, Tempat Hunting Foto Baru di Bandung

Taman Lembah Dewata berada di kawasan wisata Berkuda Ganesha Equestrian Lembang. Alamat lengkapnya yaitu di Jalan Raya Tangkuban Perahu, Cibogo Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Km 3,7. Ada banyak sekali spot foto di Taman Lembah Dewata untuk para pengunjung. Salah satunya pemandangan danau dengan latar perbukitan yang indah dan hijau.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: explorewisata.com

Tak perlu merogok kocek dalam-dalam, harga tiket masuk lembah dewata sangat terjangkau yaitu cukup membayar Rp. 10.000 saja, sudah bisa masuk ke kawasan wisata dan menikmati pemandangan yang ada.

12. Lereng Anteng Panoramic Coffee, Kafe Kekinian Bandung

Lokasinya berada di Lembang, tepatnya di Kampung Pagermaneuh, RT. 03/07, Pagerwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391. Lereng Anteng Panoramic Coffee menyajikan sebuah cafe dan resto dengan pemandangan perbukitan nan indah. Salah satu daya tarik dari tempat ngopi ini adalah tempat duduknya yang outdoor, dan disusun diatas terasering. Dengan desain yang lucu-lucu bahkan ada yang seperti tenda, membuat semakin keren pemandangan disekitar.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: hipwee.com

Harga makanan dan minuman di tempat ini juga tidak terlalu mahal kok, kisaran 15-50 ribuan.

13. Bukit Bintang Lembang, Tempat Menikmati City Light Bandung

Nah, kalau tempat yang satu ini cocok dikunjungi sore hari menjelang malam. Panorama yang ditawarkan adalah sunset dan gemerlap lampu kota Bandung. Tempat ini juga cocok untuk berkemah, bagi yang senang kegiatan outdoor.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: tourbandung.id

Bukit Bintang masih berada di Lembang, tepatnya di Kampung Buntis Bongkor, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Tiket masuknya cukup terjangkau yaitu Rp. 15.000,- dan Rp. 20.000,- untuk tiket camping.

14. Dusun Bambu, Surganya Wisata Alam Bandung

Dusun Bambu menjadi salah satu yang terfavorit para wisatawan apabila ke Bandung. Tempat ini memang sangat cocok dikunjungi, baik liburan bersama teman ataupun keluarga karena sangat lengkap. Dusun Bambu menawarkan danau indah yang dikelilingi oleh perbukitan dengan pemandangan indah serta suasana khas pedesaan yang resik, dan udaranya sangat sejuk sehingga akan terasa nyaman di tempat ini kita bermain bersama anak, kuliner, belanja hingga bermalam.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: tripadvisor.com

Alamatnya berada di Jl. Kolonel Masturi No.KM, Kertawangi, Kec. Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40551. Untuk masuk ke dusun bambu tanpa menginap tarifnya Rp. 25.000,- (weekday) dan Rp. 30.000,- (weekend).

Baca Juga: List Terbaru Tempat Wisata Populer di Bogor, Jawa Barat

15. Gunung Tangkuban Perahu, Gunung Legenda di Bandung

Kalau masih ingat dengan cerita rakyat Sangkuriang, pasti ingat dong dengan yang satu ini. Ya, mitos daripada Gunung Tangkuban Perahu adalah cerita tentang sang pemuda Sangkuriang dan ibunya Dayang Sumbi. Gunung ini masih aktif hingga hari ini dan masih menjadi tujuan wisatawan. Jika ke Bandung, jangan lupa untuk mengunjungi Gunung Tangkuban Perahu. Anda tidak perlu mendaki untuk melihat pemandangan dan merasakan sejuknya udara pegunungan, karena di gunung ini bisa menggunakan kendaraan sampai lokasi kawah.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: tirto.id

Tiket masuk ke Gunung Tangkuban Perahu adalah Rp. 20.000,- (weekday) dan Rp. 30.000 (weekend).

16. D'dieuland Dago Punclut, Disneyland Ala Bandung

Wisata yang satu ini masih berumur baru tapi sudah menjadi salah satu tempat liburan di Bandung terpopuler. Tempat ini memadukan konsep modern dan alam. Banyak spot-spot cantik dan ciamik yang ditawarkan kepada pengunjung. Salah satunya ialah bangunan iconic dari tempat ini, yaitu bangunan berarsitektur eropa klasik. Tempat tesebut adalah bangunan dari resto Dago Bakery. Selain spot itu banyak juga spot lain seperti skywalk yaitu sensasi berjalan diatas udara dan spot instagramable lainnya.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: tripcanvas.co

Untuk ke tempat ini tidak ada tiket masuk alias gratis. Pengunjung hanya menyiapkan uang untuk makan minum saja.

17. Tebing Keraton, Spot Sunrise di Bandung

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: inews.id

Wisata perbukitan di Bandung yang satu ini berlokasi di Ciburial, Cimenyan, West Bandung Regency, West Java 40198. Yaitu dari Taman Hutan Raya (Tahura) masih lanjut ke atas dengan medan yang menanjak. Waktu terbaik mengunjungi Tebing Keraton adalah saat pagi hari atau sebelum matahari terbit. Jika beruntung kita bisa melihat hamparan awan, seperti negeri di atas awan gitu lah.

Tiket masuk Tebing Keraton sangat terjangkau, yaitu 10.000 saja.

18. Dago Dream Park, Tempat Wisata Keluarga di Bandung

Sesuai namanya tempat wisata ini berada di Dago, tepatnya di Jl. Dago Giri Km. 2.2 Mekarwangi, Pagerwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40135. Meski Dago Dreampark termasuk wisata baru, tapi sudah cukup populer dan banyak dikunjungi wisatawan. Tempat ini cocok untuk wisata keluarga dengan sang buah hati, karena banyak wahana-wahana seru yang bisa dicoba. Seperti sepeda, atv, perahu, bus wara-wiri dll.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: idetrips.com

Tiket masuk Dago Dreampark adalah Rp. 20.000,-, tetapi harus menyiapkan dana lebih untuk menaiki wahana-wahana yang ada. Rata-rata 10-30K/wahana.

19. Kawah Putih Ciwidey, Kawah Gunung Cantik di Bandung

Kalau diatas sudah banyak diulas deretan wisata-wisata Lembang, kini kita beralih ke Bandung Selatan atau Ciwidey. Salah satu yang paling terkenal di Ciwidey dari dulu hingga kini adalah Wisata Kawah Putih. Sekitar 50KM dari kota Bandung yaitu beralamat di Jl. Situ Patengan, Rancabali, Bandung, Jawa Barat.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: kikibandungtransport.com

Daya tarik dari tempat ini yaitu air kawah yang berwarna tosca diatas hamparan kawah berwarna putih. Kawah hasil letusan gunung purba sunda yaitu Gunung Patuha ini memiliki panorama alam yang sangat cantik. Untuk tiket masuknya berkisar 20-25K belum termasuk parkir.

20. Rancabali Lakeside Ciwidey, Resto Pinisi Unik di Bandung

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: samstourprovider.com

Tidak jauh dari Kawah Putih Ciwidey ada tempat wisata yang tidak kalah menarik, yaitu Rancabali Lakeside. Salah satu daya tarik wisatawan yaitu Resto Pinisi nya, yaitu kapal pinisi besar di samping danau atau Situ Patenggang. Pemandangan danau yang indah dan sekitarnya yang hijau dan asri bisa dinikmati dari resto kapal pinisi. Disana juga banyak sekali spot-spot foto.

Untuk tiket masuknya adalah Rp. 20.000,- di pintu gerbang. Sedangkan untuk fasilitas dan spot-spot lain ada tarifnya tersendiri, kisaran harga 5-20K.

Baca Juga: List Gunung di Jawa Barat yang Cocok Untuk Pendakian Santai

21. Kampung Cai Ranca Upas, Tempat Camping di Bandung

Ranca Upas menjadi salah satu tempat camping paling terkenal di Bandung. Berada di Ciwidey berdekatan dengan wisata lain seperti kawah putih, rancabali dan lainnya. Karena berada di Bandung Selatan yang merupakan dataran tinggi sehingga udara di Ranca Upas sangat sejuk dan masih alami. Hal itu menjadi daya tarik dari Ranca Upas.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: kumparan.com

Selain itu Ranca Upas sebagai pusat konservasi flora dan fauna langka, di tempat wisata alam ini tumbuh subur dan sekaligus dijaga kelestariannya untuk berbagai tanaman langka seperti jamuju, huru, hamirug, ki hujan, ki tambang dan satwa langka lainnya. Juga berbagai satwa langka seperti beragam satwa burung, monyet, babi hutan hingga rusa dan yang lainnya.

Tiket masuk Ranca Upas adalah Rp. 15.000,- sedangkan jika camping biayanya adalah Rp. 10.000,-. Disana juga disediakan rental perlengkapan camping seperti tenda dan lain-lain.

22. Gedung Sate, Bangunan Iconic kota Bandung

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: genpi.co

Kalau di atas hampir semua mengulas wisata alam di Bandung. Sekarang waktunya kita membahas wisata kotanya. Salah satu tempat wisata di pusat kota Bandung dan sangat iconic, yaitu Gedung Sate. Gedung yang khas dengan ortamen tusuk sate di bagian menara sentralnya ini tidak jarang dijadikan tujuan wisata oleh pengunjung. Biasanya pengunjung kesana untuk berswafoto di depan gedung. Untuk mengunjungi gedung sate tarifnya free alias gratis.

23. Jalan Braga, Wisata Malam di Pusat Kota Bandung

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: tribunnews.com

Jalan Braga merupakan salah satu jalan utama di Bandung. Menjadi salah satu jalan teramai apalagi jika akhir pekan tiba. Karena berada di pusat kota, pusat perbelanjaan dan pusat kegiatan ekonomi sehingga jalan ini menjadi sibuk. Apalagi Jl. Braga merupakan salah satu maskot kota Bandung, setiap akhir pekan apalagi malam banyak wisatawan datang untuk merasakan atmosfer Jl. Braga.

24. Trans Studio Bandung, Wahana Bermain di Bandung

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: Traveloka.com

Trans Studio Bandung, merupakan salah satu wisata wahana bermain indoor di Bandung. Tempat wisata yang dibuka sekitar tahun 2011 ini merupakan taman bermain dengan wahana yang paling komplit di Bandung. Jika mengunjungi Bandung dan ingin berwisata adrenalin, boleh di coba ke Trans Studio Bandung.

Tiket masuk Trans Studio Bandung adalah Rp. 170.000,- (weekday) dan Rp. 270.000,- (weekend). Tempat wisata ini berlokasi di Jl. Gatot Subroto No.289, Cibangkong, Kec. Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat 40273.

25. China Town, Wisata Negeri Gingseng di Bandung

Tempat ini berlokasi di kawasan pecinan kota Bandung, tepatnya beralamat di Jl. Kelenteng No.41, Ciroyom, Kec. Andir, Kota Bandung, Jawa Barat 40182. Kawasan ini di bentuk sedemikian rupa agar wisatawan bisa benar-benar merasakan bagaimana rasanya berada di negeri gingseng.

Info wisata Bandung Tebaru dan Terkenal
Sumber gambar: jejakpiknik.com

Untuk merasakan nuansa negeri China dengan ornamen-ornamen China kuno didalamnya, pengunjung cukup membayar Rp. 30.000,- dan bebas menikmati spot foto yang ada di dalamnya.

Itulah kumpulan wisata-wisata terkenal beserta info tarif harga tiket masuk tempat wisata di Bandung. Semoga bisa menjadi referensi untuk anda yang akan mengunjungi kota kembang dalam waktu dekat. Wisata-wisata di Bandung tidak pernah habis dan ditelan jaman. Selalu ada wisata-wisata baru yang menambah panjang daftar wisata-wisata di kota Bandung.

Selamat berlibur di Bandung....

Alfabetis
Informasi lengkap dari A sampai Z

Artikel Terkait