Ali bin Abi Thalib merupakan salah satu sahabat Nabi Muhammad SAW. Secara silsilah beliau juga masih keluarga Nabi, yakni sepupu Nabi Muhammad SAW. Kemudian Ali juga menikah dengan putri Nabi yaitu Fatimah Az-Zahra, sehingga otomatis beliau juga sebagai menantu Nabi.
Sayidina Ali R.A terlahir dengan nama Haydar bin Abi Thalib, namun sejak kecil Nabi selalu memanggil anak dari pamannya itu dengan sebutan Ali yang artinya "Tinggi" (derajat di sisi Allah). Ali merupakan salah satu sahabat Nabi yang karib dan terpandang. Hubungan kekerabatan Ali dan Rasulullah sangat dekat sehingga ia merupakan seorang ahlul bait dari Nabi S.A.W. Para Ahlussunnah juga mengakui Ali bin Abi Thalib sebagai salah seorang Khulafaur Rasyidin (khalifah yang mendapat petunjuk).
Menurut riwayat Ali merupakan laki-laki pertama yang percaya akan Wahyu Nabi Muhammad SAW, yang berarti orang kedua yang percaya atas kenabian Rasulullah dan memeluk islam setelah istri Nabi, Khadijah. Ali juga turut ikut bersama nabi menyebarkan dan membela agama Islam dari masa ke masa. Sepeninggal Nabi Muhammad SAW, Ali menjadi khalifah atau pemimpin umat setelah sahabat Nabi yang Lain Abu Bakar, Umar dan Utsman.
Quotes Islami Ali Bin Abi Thalib Tentang Kehidupan
Ada banyak sekali nasihat atau petuah dari Ali yang diriwayatkan, berisi wejangan-wejangan tentang kehidupan, cinta dan tentunya agama Islam. Kata-kata bijak Ali Bin Abi Thalib seringkali dipakai oleh orang-orang sebagai pengingat. Berikut alfabetis.com berikan 100+ kumpulan kalimat mutiara Ali Bin Abi Thalib yang paling populer secara lebih lengkap.
- Aku sudah pernah merasakan semua kepahitan dalam hidup dan yang paling pahit ialah berharap kepada manusia.
- Jangan menjelaskan tentang dirimu kepada siapapun. Karena yang menyukaimu tidak membutuhkan itu, dan yang membencimu tidak mempercayai itu.
- Kesabaran itu ada dua macam: sabar atas sesuatu yang tidak kau ingin dan sabar menahan diri dari sesuatu yang kau ingini.
- Cintailah kekasihmu sekedarnya saja, siapa tahu nanti akan jadi musuhmu. Dan bencilah musuhmu sekedarnya saja, siapa tahu nanti akan jadi kekasihmu.
- Janganlah engkau mengucapkan perkataan yang engkau sendiri tak suka mendengarnya jika orang lain mengucapkannya kepadamu.
- Barangsiapa menyalakan api fitnah, maka dia sendiri yang akan menjadi bahan bakarnya.
- Betapa bodohnya manusia, Dia menghancurkan masa kini sambil mengkhawatirkan masa depan, tapi menangis di masa depan dengan mengingat masa lalunya.
- Ketahuilah bahwa sabar, jika dipandang dalam permasalahan seseorang adalah ibarat kepala dari suatu tubuh. Jika kepalanya hilang maka keseluruhan tubuh itu akan membusuk. Sama halnya, jika kesabaran hilang, maka seluruh permasalahan akan rusak.
- Jihad seorang wanita ialah memberikan pertemanan yang menyenangkan kepada suaminya.
- Lidah orang yang berakal berada di belakang hatinya, sedangkan hati orang bodoh berada di belakang lidahnya.
- Hati manusia adalah seperti binatang buas. Barangsiapa hendak menjinakkannya, akan diterkamnya.
- Jadilah seperti bunga yg memberikan keharuman bahkan kepada tangan yg telah merusaknya.
- Angin tidak berhembus untuk menggoyangkan pepohonan, melainkan menguji kekuatan akarnya.
- Aib pada seorang wanita akan terus menerus ada selamanya, aib ini juga akan menimpa anak-anaknya, setelah menimpa ayah mereka.
- Jangan gunakan ketajaman kata-katamu pada ibumu yang mengajarimu cara berbicara.
- Jangan berhenti berdoa untuk yang terbaik bagi orang yang kau cintai.
- Jangan membenci siapapun, tak peduli seberapa banyak kesalahan yang mereka lakukan terhadapmu. Hiduplah dengan rendah hati, tak peduli seberapa banyak kekayaanmu. Berpikirlah positif, tak peduli seberapa keras kehidupan yang kamu jalani. Berikanlah banyak, meskipun menerima sedikit. Tetaplah menjalin hubungan dengan orang-orang yang telah melupakanmu, maafkanlah orang yang berbuat salah padamu, dan jangan berhenti mendoakan yang terbaik untuk orang yang kau sayangi.
- Balas dendam terbaik adalah menjadikan dirimu lebih baik.
- Dan janganlah kalian menyentuh wanita dengan gangguan, walaupun mereka mencerca kehormatan kalian dan mencaci maki pemimpin-pemimpin kalian. Sebab, mereka lemah fisiknya, jiwanya dan akalnya. Sejak dahulu kita telah diperingatkan agar menahan diri dari menggangu kaum wanita, padahal mereka masih dalam kemusyrikan mereka. Bahkan, di zaman jahiliah seorang laki-laki yangmenyakiti wanita, walaupun hanya dengan kerikil atau tongkat kecil, niscaya dia akan dicemoohkan sampai pada anak cucunya sepeninggalnya.
- Kemarahan dimulai dengan kegilaan dan berakhir dengan penyesalan.
- Orang yang suka berkata jujur mendapatkan tiga hal: kepercayaan, cinta dan rasa hormat.
- Orang yang cantik tidak selamanya orang baik, tapi orang yang baik selalu cantik.
- Kezaliman akan terus ada, bukan karena banyaknya orang-orang jahat. Tapi karena diamnya orang-orang baik.
- Kecemburuan seorang wanita adalah kekufuran, sedangkan kecemburuan seorang laki-laki adalah keimanan.
- Yakinlah, ada sesuatu yang menantimu setelah sekian banyak kesabaran (yang kau jalani), yang akan membuatmu terpana hingga kau lupa betapa pedihnya rasa sakit.
Baca Juga: Kata-Kata Bijak KH. Abdullah Gymnastiar Paling Bermakna
- Kesalahan terburuk kita adalah ketertarikan kita pada kesalahan orang lain.
- Manusia yang paling lemah adalah orang yang tidak mampu mencari teman. Namun yang lebih lemah dari itu adalah orang yang mendapatkan banyak teman tetapi menyia-nyiakannya.
- Wanita adalah makhluk yang mudah tersinggung dengan emosi yang kuat yang telah diciptakan oleh Allah Yang Maha Kuasa untuk mengemban sebuah amanat untuk mendidik dan mengajarkan masyarakat menuju kesempurnaan.
- Tubuh dibersihkan dengan air. Jiwa dibersihkan dengan air mata. Akal dibersihkan dengan pengetahuan. Dan jiwa dibersihkan dengan cinta.
- Apabila akal tidak sempurna maka kurangilah berbicara.
- Ada kalanya perang terjadi karena satu kalimat, dan ada kalanya pula cinta tertanam karena pandangan sekilas.
- Tidak ada gunanya seorang penolong yang selalu menghina atau teman yang selalu berburuk sangka.
- Ilmu tanpa akal ibarat seperti memiliki sepatu tanpa kaki. Dan akal tanpa ilmu ibarat seperti memiliki kaki tanpa sepatu.
- Allah menciptakan wanita sebagai simbol keindahanNya dan menjadi pelipur lara bagi pasangan dan keluarganya.
- Jangan menganggap diamnya seseorang sebagai sikap sombongnya, bisa jadi dia sedang sibuk bertengkar dengan dirinya sendiri.
- Bila kau cemas dan gelisah akan sesuatu, masuklah ke dalamnya sebab ketakutan menghadapinya lebih menganggu daripada sesuatu yang kau takuti sendiri.
- Sesungguhnya Allah menciptakan wanita dari kelemahan dan aurat. Maka, obatilah kelemahan mereka dengan diam, dan tutupilah aurat itu dengan menempatkannya di rumah.
- Ketulusan seseorang sesuai dengan kadar kemanusiaannya.
- Apabila sesuatu yang kau senangi tidak terjadi maka senangilah apa yang terjadi.
- Sebaik-baik wanita bagi kalian adalah yang lemah lembut, berkelakuan baik dan yang selalu merasa cukup.
- Jangan biarkan hatimu berlarut-larut dalam kesedihan atas masa lalu, atau itu akan membuatmu tidak akan pernah siap untuk menghadapi apa yang akan terjadi.
- Berpikirlah positif, tidak peduli seberapa keras kehidupanmu.
- Sebaik-baik perangai wanita adalah seburuk-buruk perangai laki-laki, yaitu: angkuh, penakut, kikir. Jika wanita angkuh, dia tidak akan memberi kuasa kepada nafsunya. Jika wanita itu kikir, dia akan menjaga hartanya dan harta suaminya. Dan jika wanita itu penakut, dia akan takut pada segala sesuatu yang (mungkin) menimpanya.
- Kenali kebenaran, maka kamu akan tahu orang-orang yang benar. Benar Tidak diukur oleh orang-orangnya, tetapi manusia diukur oleh kebenaran.
- Telanlah amarahmu sebab kau tidak pernah menemukan minuman yang dapat meninggalkan rasa lebih manis dan lebih lezat daripada itu.
Baca Juga: Kata-Kata Cak Lontong Berisi Humor Cerdas yang Lucu
- Wanita dipercayakan kepada kalian oleh Allah, maka janganlah menyakiti mereka dan jangan pernah meninggalkan mereka sendirian dalam kesulitan.
- Orang yang pesimis selalu melihat kesulitan di setiap kesempatan, tapi orang yang optimis selalu melihat kesempatan dalam setiap kesulitan.
- Orang yang terlalu memikirkan akibat dari sesuatu keputusan atau tindakan, sampai kapan pun dia tidak akan menjadi orang berani.
- Janganlah kalian menikahi wanita karena kecantikannya, karena mungkin saja kecantikannya akan membinasakannya. Dan jangan pula kalian menikahi wanita karena hartanya, karena mungkin saja hartanya akan menjadikannya bersikap sewenang-wenang. Akan tetapi, nikahilah wanita itu karena agamanya. Sungguh, seorang budak hitam yang putus hidungnya, tetapi kuat agamanya, dia lebih utama.
- Jangan pernah membuat keputusan dalam kemarahan dan jangan pernah membuat janji dalam kebahagiaan.
- Bila sikap lemah lembut hanya mengakibatkan timbulnya kekerasan maka kekerasan adalah suatu bentuk kelembutan hati.
- Sebuah pernikahan yang mas kawinnya besar akan melahirkan permusuhan.
- Diberkatilah dia yang kesalahannya sendiri mampu mencegahnya dari melihat kesalahan orang lain.
- Orang yang berdoa tanpa beramal sama halnya seperti pemanah tanpa busur.
- Jangan melibatkan hatimu dalam kesedihan atas masa lalu atau kamu tidak akan siap untuk apa yang akan datang.
- Kesempatan datang bagai awan berlalu. Pegunakanlah ketika ia nampak di hadapanmu.
- Wanita adalah seperti bunga yang (keelokannya) menyenangkan hati namun tubuh dan jiwanya mudah hancur.
- Sebagian obat justru menjadi penyebab datangnya penyakit, sebagaimana sesuatu yang menyakitkan adakalanya justru menjadi obat penyembuh.
- Adakalanya yang sedikit lebih berkah daripada yang banyak.
- Pergunjingan adalah puncak kemampuan orang-orang yang lemah.
- Menjaga air muka adalah hiasan bagi orang miskin, sebagaimana syukur adalah hiasan bagi orang kaya.
- Jangan biarkan kesulitan membuatmu gelisah. Karena bagaimanapun juga hanya di malam yang paling gelap bintang-bintang tampak bersinar lebih terang.
- Harta itu kurang apabila dibelanjakan tapi ilmu bertambah bila dibelanjakan.
- Jadilah orang yang dermawan tapi jangan menjadi pemboros. Jadilah orang yang hidup sederhana, tetapi jangan menjadi orang yang kikir.
- Tetaplah berhubungan dengan orang-orang yang telah melupakanmu, dan ampuni yang bersalah padamu.
Baca Juga: Kata-Kata Bijak Cak Nun Tentang Kehidupan
- Teman sejati adalah dia yang selalu memberi nasehat ketika melihat kesalahanmu dan dia yang mau membelamu di saat kamu tidak ada.
- Memuji seseorang lebih daripada yang ia berhak menerimanya sama saja menjilatnya. Tetapi melalaikan pujian bagi orang yang berhak menerimanya menunjukkan kebodohan dan kedengkian.
- Memaafkan adalah kemenangan terbaik.
- Ucapan sahabat yang jujur lebih besar harganya daripada harta benda yang diwarisi nenek moyang.
- Aku tidak akan meninggalkan Sunnah Nabi demi kepentingan siapapun.
- Hiburlah hatimu, siramilah ia dengan percikan hikmah. Seperti halnya fisik, hati juga merasakan letih.
- Jangan sekali-kali merasa malu memberi walaupun sedikit, sebab tidak memberi sama sekali pasti lebih sedikit nilainya.
- Dua jenis manusia yang tak akan merasa kenyang selama-lamanya: pencari ilmu dan pencari harta.
- Firman Allah adalah obat bagi hati.
- Takutlah kamu akan perbuatan dosa di saat sendirian, di saat inilah saksimu adalah juga hakimmu.
- Yang paling mampu memaafkan ialah orang yang paling berkuasa untuk menghukum.
- Pekerjaan tangan yang paling sederhana sekalipun demi mempertahankan harga diri seseorang, jauh lebih utama daripada kekayaan yang disertai penyelewengan.
- Lebih mudah mengubah gunung menjadi debu daripada menanamkan cinta di hati yang dipenuhi dengan kebencian.
- Kesucian hati nurani seseorang sesuai dengan kadar kepekaannya terhadap kehormatan dirinya.
- Jangan membenci apa yang tidak kamu ketahui, karena sebagian besar pengetahuan terdiri dari apa yang tidak kamu ketahui.
- Orang yang hanya berfikir bagi kepentingan perutnya sahaja maka harga dirinya serupa dengan apa yang keluar dari isi perutnya.
- Ya Allah, saat aku kehilangan harapan dan rencana, tolong ingatkan aku bahwa cinta-Mu jauh lebih besar daripada kekecewaanku, dan rencana yang Engkau siapkan untuk hidupku jauh lebih baik daripada impianku.
- Ilmu itu lebih baik daripada harta. Ilmu menjaga engkau dan engkau menjaga harta. Ilmu itu penghukum dan harta terhukum. Harta itu kurang apabila dibelanjakan, tapi ilmu bertambah bila dibelanjakan.
- Ketika terbukti salah, orang bijak akan memperbaiki dirinya sendiri dan orang yang bodoh akan terus berdebat.
- Setiap nafas seseorang adalah sebuah langkah menuju ajalnya.
Baca Juga: Kata-kata Bijak Nyeleneh Gus Dur (Abdurrahman Wahid)
- Dia yang menaruh kepercayaan pada dunia, maka dunia akan mengkhianatinya.
- Berbahagialah orang yang dapat menjadi tuan bagi dirinya, menjadi pemandu untuk nafsunya, dan menjadi kapten untuk bahtera hidupnya.
- Tidak ada yang lebih menyakitkan jiwa dan hati yang baik selain hidup di antara orang-orang yang tidak dapat memahaminya.
- Ikatlah ilmu dengan menulis.
- Lebih baik mendengarkan musuh yang bijak daripada meminta nasihat dari teman yang bodoh.
- Barangsiapa menempatkan dirinya di tempat-tempat yang mencurigakan janganlah ia menyalahkan orang lain yang berburuk sangka kepadanya.
- Teman sejati adalah orang yang melihat kesalahan, memberimu nasihat dan yang membelamu saat kamu tidak ada.
- Tidak sepatutnya seseorang merasa aman tentang dua hal: kesehatan dan kekayaan.
- Sembunyikanlah kebaikan yang kamu lakukan, dan biarkan kebaikan yang telah kamu lakukan itu hanya diketahui olehmu.
- Jangan sekali-kali merasa malu memberi walaupun sedikit, sebab tidak memberi sama sekali pasti lebih sedikit nilainya.
- Seorang teman tidak dapat dianggap sebagai teman sampai ia diuji dalam tiga kesempatan: saat dibutuhkan, di belakangmu, dan setelah kematianmu.
- Berikanlah banyak, meskipun menerima sedikit.
- Ada dua jenis manusia: 1) mereka yang mencari tapi tidak bisa menemukan, dan 2) mereka yang menemukan tapi masih menginginkan lebih.
- Sisihkan gelombang-gelombang kerisauan dengan kekuatan kesabaran dan keyakinan.
- Selama kedudukan Anda baik, kekurangan Anda tertutup.
- Jangan besarkan anakmu dengan cara orangtuamu membesarkanmu dulu, karena mereka lahir di zaman yang berbeda.
- Keberanian seseorang sesuai dengan kadar penolakannya terhadap perbuatan jahat.
- Orang yang tidak menguasai matanya, hatinya tidak ada harganya.
- Selalu ada cahaya bagi orang yang mau melihat.
- Sifat pemarah adalah musuh utama akal.
- Tanda-tanda orang nan celaka antara lain: bergairah dalam mengerjakan perbuatan-perbuatan haram dan menjauhi nasihat.
- Orang yang penuh harap akan terus mencari, sementara orang yang penuh ketakutan akan melarikan diri.
- Manusia adalah musuh bagi apa yang tidak dia ketahui.
- Bagianmu yang sesungguhnya dari dunia ini adalah yang memberimu kehormatan diri.
- Kemarahan itu seperti bola api, tapi jika kamu menelannya, itu akan lebih manis daripada madu.
- Nilai seseorang sesuai dengan kadar tekadnya.
- Ucapan itu seperti obat, dosis kecilnya bisa menyembuhkan tapi jika berlebihan bisa membunuh.
- Jika kamu ingin menguji karakter seseorang, hormati dia. Jika dia memiliki karakter yang bagus, dia akan lebih menghormatimu, namun jika dia memiliki karakter buruk, dia akan merasa dirinya paling baik dari semuanya.
Itulah kumpulan kata-kata Ali Bin Abi Thalib tentang sahabat, rindu, cinta dalam diam, jodoh, dan lainnya. Semoga bisa menjadi tambahan referensi dan menjadi pengingat kita akan kebaikan dan beragama yang baik. Quotes Ali Bin Abi Thalib tentang rindu, pemimpin, dan kehidupan tersebut bisa juga diberikan kepada orang-orang yang kita sayangi sebagai bentuk saling mengingatkan, misalnya kepada keluarga, saudara, teman atau kerabat lain.